Cara membuat olahan makanan Kroket kentang

Mungkin bukan hal mudah bagi yang baru belajar memasak, namun harus anda ketahui bahwa sebenarnya hobi memasak itu sudah kita lakoni sejak kecil. Tetapi kesibukan saat ini membuat kita malas memasak buat sendiri maupun keluarga. Dan didukung dengan restoran yang sudah menyajikan langsung apa yang kita mau.

Sebagai seorang ibu rumah tangga atau yang hobi masak, menyediakan masakan lezat untuk keluarga merupakan hal yang menyenangkan bagi mereka. Tidak hanya mengurus rumah saja, tetapi juga harus memastikan kebutuhan gizi dan makanan yang dikonsumsi anak-anak dan suami harus terjaga.

Dan pastinya bagi perempuan bisa memasak setelah menikah itu sudah menjadi hal wajib, karenanya dulu orang tua kita atau nenek moyang kita selalu memberi nasihat bahwa anak perempuan itu harus pintar memasak. Namun anda gak perlu khawatir karena (dapoerpemula) sudah menyajikan beberapa resep mudah memasak khusus untuk anda.

Nah buat kamu yang sibuk, berikut ini beberapa resep masakan praktis sehari-hari, dijamin keluarga suka dan bakal nagih. Seperti apa?

Dibawah ini adalah beberapa bahan dan cara memasak kroket kentang, selamat mencoba.

 Bahan :

500 gr kentang (berat stlh di kupas)

2 sdm susu bubuk

1 btr kuning telur

1/4 sdt pala bubuk

Putih telur secukupnya

Tepung roti secukupnya

Garam, merica secukupnya


Bahan isi

3 bh b.merah, haluskan

2 bh b.putih, haluskan

150 gr daging cincang

Sengenggam buncis, iris kecil

1 bh wortel, pot kotak kecil

1 sdm margarine

1 sdm kecap manis

1 sdm saus tiram

1 sdm b.goreng

1 sdm terigu (larutkan dgn 3 sdm air)

Garam, merica, gulpas


Caranya :

*Kupas kentang, potong2 lalu goreng, angkat. Haluskan selagi panas.

*Tambahkan kuning telur, susu bubuk, garam, merica, pala bubuk, aduk rata, sisihkan.

*Tumis bawang dengan margarine hingga harum lalu masukkan daging cincang aduk rata masukkan wortel dan buncis aduk hingga daging matang beri kecap manis, saus tiram, garam, merica dan gula pasir aduk rata, tes rasa, tuangkan air larutan terigu, aduk, angkat. Masukkan b.goreng aduk hingga tercampur rata.

*Ambil sedikit adonan kentang, pipihkan, isi dengan bahan isian lalu bulatkan, lakukan hingga adonan habis

*Celupkan kroket ke putih telur lalu balur dengan tepung roti, diamkan sebentar di kulkas.

*Goreng kroket hingga kekuningan.

⁣⁣

Semoga bermanfaat, ciptakan cinta di keluarga anda dengan menu masakan hari ini ❤️❤️❤️

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url